Monday, December 12, 2011

PENAMPILAN BAND J-FEST CINDERAMATA

MOHON MAAF PENDAFTARAN BAND TELAH DITUTUP.
TERIMAKASIH ATAS PARTISIPASI NYA.. :)

Thursday, December 8, 2011

J-Fest Cindera Mata ke-2

Hallo :D Nihon Club SMA Cindera Mata (Perumahan Harapan Indah blok JF, Bekasi Barat) akan mengadakan acara Japan-Festival untuk yang ke 2 kalinya, J-fest ini akan diadakan pada hari Minggu tanggal 5 Februari 2012, pada pukul 8.00 WIB s/d selesai ..
J-Fest tahun ini bertema "夏の祭り (Natsu no Matsuri)" yang berarti "Festival Musim Panas".
Sesuai dengan tema J-Fest kita kali ini, disini akan diselenggarakan bermacam-macam kegiatan yang ada di musim panas tentunya, dan juga bermacam-macam lomba.


Lomba-lombanya adalah:
  • Cosplay
  • Karaoke 
  • Doujinshi
  • Makan mie ramen
  • Rubik


disini juga akan diselenggarakan berbagai macam kegiatan, seperti:
  • OBAKE (Rumah Hantu ala Jepang)
  • Makanan-makanan dan minuman-minuman ala Jepang
  • Rental komik Jepang
  • Accessories ala Jepang
  • Foto Yukata
  • Tanabata
  • Gallery (terdapat bermacam-macam budaya jepang)
  • Pemutaran Film Jepang
  • Games
  • Performance dari artis-artis terkenal
  • Dll


Yang pastinya bakal seru banget, ikutan donk :D apalagi bagi yang ingin tau lebih dalam tentang budaya Jepang wajib banget ikut :D


HTM : Rp 5000,-
H-7 sampai on the spot : Rp 10.000,-
 CP Ticketing : Andreas (XI IPA 2) : 085782685214


Bagi yang ingin ikutan lomba-lombanya, persyaratan tertera dibawah yah, sudah tertera juga Contact Person dari tiap-tiap panitia perwakilan lomba :D Arigatou ^^

Saturday, December 3, 2011

Lomba Karaoke

Peraturan Lomba Karaoke


  1. Terbuka untuk UMUM.
  2. Peserta harus membawakan lagu Jepang dan bebas memilih lagunya sendiri.
  3. Penilaian meliputi suara, pelafalan bahasa Jepang, kostum & penampilan, dan penghayatan lagu.
  4. Harus dalam bentuk CD dan format MP3, serta Instrumental. Paling lambat dikumpulkan tanggal 2 februari 2012.
  5. Panitia tidak bertanggung jawab apabila CD yang telah diserahkan rusak ataupun format lagu tidak terbaca.
  6. Setelah menyerahkan lagu, peserta tidak boleh mengganti kembali lagunya.
  7. Peserta diharapkan on time ketika acara.
  8. Peserta diwajibkan registrasi ulang maksimal pukul 08.30.
  9. Jika ada pembatalan , uang tidak di kembalikan
  10. Kostum tidak mengandung unsur SARA dan PORNOGRAFI
  11. Biaya pendaftaran Lomba Karaoke sebesar Rp.20.000,00/org
  12. Seluruh peserta diwajibkan bersiap disisi panggung 15 menit sebelum lomba dimulai, peserta yang absen ataupun terlambat datang untuk performance akan didiskualifikasi
  13. Bagi yang melanggar peraturan akan didiskualifikasi
  14. Keputusan panitia dan juri tidak dapat di ganggu gugat 
  15. CP : shellren (085714884434) 


Pendaftaran Lomba Cosplay & Lomba Karaoke Melalui E-mail

LOMBA COSPLAY

Cosplay dibagi atas 2 kategori : 
- ANIME, GAME, MANGA (dijadikan 1 katagori) 
- ORIGINAL dan TOKUSATSU (dijadikan 1 kategori)


Bagi yang ingin mendaftar melalui e-mail, formatnya :


Nama :
Nama Karakter :
Kategori :
E-mail :
No telepon :.


*pada Judul : Pendaftaran lomba cosplay


kirim ke : cmno_bunka@yahoo.com


NB : untuk kategori (anime, game, manga, tokosatsu) diwajibkan untuk melampirkan/menyertakan foto/gambar objek yang akan dilombakan...
gomen... atas kesalahan informasi, arigatou ^^


_________________________________________________________________________________ 

LOMBA KARAOKE

Nama = ... (kalau ber-kelompok.. sertakan juga nma anggotanya.. MAX 3 org)
LOMBA KARAOKE
NO.TLP = ...
Asal Sekolah = ...
Judul lagu = ...
Genre =...


Terimakasih untuk perhatiannya.. :)

Lomba Cosplay

PERATURAN LOMBA COSPLAY

Keterangan Umum :
  • Terbuka untuk UMUM.
  • Biaya pendaftaran sebesar Rp 20.000/orang. 
  • Panitia akan menyediakan ruang ganti, akan tetapi penitipan barang tidak akan disediakan , cosplayer diharapkan menjaga barangnya masing-masing.
  • Panitia tidak akan bertanggung jawab atas segala kehilangan yang terjadi
  • Peserta diwajibkan menyiapkan CD audio untuk performance
  • Diperbolehkan crossdressing 
  • Out door 

Peraturan diatas panggung:
  1. Tidak boleh memakai senjata tajam, bom asap, api, petasan.
  2. Performance dilarang beradegan Yaoi/Yuri.
  3. Kostum haruslah tidak berbau SARA, Porno dan Asusila.
  4. Tidak diperbolehkan menggunakan bahasa kasar ataupun melakukan kekerasan diatas panggung.
  5. Diperbolehkan mengadakan interaksi dengan penonton ataupun pihak yang bukan merupakan kontestan namun dengan catatan tidak merugikan pihak penonton dan tidak melukai penonton ( tetapi tidak diperbolehkan mengajak penonton untuk atraksi)
  6. Setiap peserta diberikan waktu maksimal 2 menit untuk performance.
  7. Seluruh peserta diwajibkan bersiap disisi panggung 15 menit sebelum lomba dimulai, peserta yang absen ataupun terlambat datang untuk performance akan didiskualisifasi
  8. Bagi yang melanggar peraturan akan didiskualisifasi
  9. Keputusan panitia dan juri adalah mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat

Penilaian berdasarkan:
Tingkat kemiripan karakter (aksi panggung) 
- Tingkat kemiripan kostum (baju yang dipakai)
- Tingkat kesulitan kostum (baju)
- Tingkat kualitas kostum (bahan material kostum)


Cosplay dibagi atas 2 kategori :
  • ANIME, GAME, MANGA (dijadikan 1 kategori)
  • ORIGINAL dan TOKUSATSU (dijadikan 1 kategori)
NB :
  • Khusus untuk kategori (ANIME, GAME, MANGA dan TOKUSATSUdiwajibkan untuk menyerahkan gambar dan sinopsis karakter yang akan dibawakan kepada panitia.
  • Pendaftaran paling lambat tanggal 05 Februari 2012 tetapi dikenakan biaya HTM Rp 10.000,- dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 25.000,-
  • Peserta diwajibkan datang paling lambat jam 08.30 untuk daftar ulang
Pengumpulan lagu 
  • Saat hari H Musik Playback dibawa sendiri oleh peserta, dalam bentuk FLASHDISK 1 dan CD 1 tidak ada virus dalam format MP3 / Wav.
  • Sebelum hari H bisa dengan kirim via e-mail ke cmno_bunka@yahoo.com sertai judul lagu dan nama peserta
  • Bisa dengan cara penyerahan lagu ke panitia sebelum hari H

CP : Puput (X) : 08999708695, Lia Marsela (X.4): 08979447904